Rabu, 23 Mei 2012

biologi uji makanan


UJI MAKANAN
A.     Tujuan
Megetahui kandungan nutrisi yang terdapat pada bahan makanan

B.     Alat dan Bahan
-         Alat :
1.      Tabung reaksi 7 buah
2.      Rak tabung reaksi
3.      Pipet tetes
4.      Penjepit tabung reaksi
5.      Pembakar spiritus
6.      Lumpang porselen dan penumbuknya

-         Bahan :
1.      Reagen lugol, Benedict, Biuret
2.      Larutan sudan III (jika ada) atau dapat diganti dengan kertas HVS
3.      Akuades
4.      Tempe, tahu, beras, ketela, susu bubuk, minyak kelapa, dan mentega

C.     Cara Kerja
1.      Tumbuklah dengan lumpang porselen bahan – bahan tempe, tahu, ketela dan beras secara bergantian
2.      Siapkan 7 buah tabung reaksi dan letakkan pada rak tabung reaksi, kemudian berilah label dengan huruf A sampai G
3.      Isilah masing – masing tabung reaksi dengan larutan tempe, larutan tahu, larutan ketela, larutan beras, larutan susu, minyak kelapa, dan mentega! Usahakan isi tabung kurang lebih 2 cm!
4.      Teteskan 4 tetes lugol ke dalam semua tabung yang telah berisi bahan – bahan tersebut. Amati perubahan warna yang terjadi
5.      Lakukan langkah no 3 setelah tabung dibersihkan! Gunakan masing-masing kurang lebih 4 tetes reagen benedict dan panaskan tabung reaksi di atas pembakan sepritus! Amati perubahan warna yang terjadi
6.      Lakukan lagi langkah no 3 setelah semua tabung dibersihkan dan gunakan masing – masing kurang lebih 4 tetes reagen biuret!
7.      Lakukan dengan meneteskan ke-7 larutan bahan makanan tadi pada kertas HVS dan kemudian panaskan di bawah sinar matahari! Amati bekas yang ditinggalkan pada kertas HVS tersebut
8.      Catatlah hasil pengamatan krlompok anda pada tabel pengamatan yang telah tersedia.
No
Nama Bahan
Warna mula - mula
Warna setelah ditetesi
Noda pada kertas HVS setelah kering
Lugol
Benedict dan dipanaskan
Biuret
1
Tahu

Kuning
Kuning
Hijau
Kuning
Tidak berbekas
2
Tempe

Putih
Krem
Krem
Kuning
Tidak berbekas
3
Beras
Putih
Hitam
ungu
Biru
Tidak berbekas
4
Susu bubuk

Putih
Putih
Kuning
Ungu
Berbekas
5
Minyak kelapa
keruh
Merah bata
Hijau
Hijau kehitaman
Berbekas




























D.     Permasalahan
1.       
a.       Tuliskan bahan – bahan makanan apa saja yang mengandung amilum
Jawab : Beras, dan susu bubuk
b.      Tuliskan bahan makanan apa saja yang mengandung protein
Jawab : Tahu, tempe, susu bubuk,
c.       Tuliskan bahan makanan apa saja yang mengandung glukosa dan lemak
Jawab : glukosa : Susu bubuk, dan beras
             Lemak   : Susu bubuk, dan minyak kelapa
2.      Dari percobaan yang telah dilakukan, bahan makanan apa saja yang lengkap kandungan nutrisinya
Jawab : Susu bubuk
3.      Zat makanan apakah yang paling dominan yang terdapat dalam tahu dan tempe
Jawab: Protein
4.      Bagaimana mengetahui bahwa sesuatu bahan makanan mengandung minyak  (lemak)
Jawab: Dengan melihat noda yang terdapat di kertas HVS. Jika membekas maka bahan tersebut mengandung lemak.





E.      Kesimpulan
Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan:
1.      Tahu mengandung protein
2.      Tempe mengandung protein
3.      Beras mengandung karbohidrat dan glukosa
4.      Susu bubuk mengandung karbohidrat, protein, glukosa dan lemak
5.      Minyak kelapa mengandung lemak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar